Al Rayyan – Timnas Yordania memang masih selevel di bawah Timnas Korea Selatan. Tapi, Yordania tak mengenal rasa takut dan Taegeuk Warrrios didepak di Semifinal Piala Asia 2023.
Korsel diunggulkan untuk bisa melaju ke final ajang itu saat bertemu Yordania di Ahmed bin Ali Stadium, Selasa (6/2/2024) malam WIB. Dari peringkat FIFA, Korsel ada di posisi ke-27 sementara Yordania cuma ada di urutan ke-87.
Untuk kualitas pemain, Korsel jauh lebih unggul karena punya banyak wakil yang bermain di klub Eropa. Sementara Yordania cuma punya Mousa Al-Taamari yang bermain di klub Ligue 1 Montpellier.
Meski demikian, hal itu tidak bikin Yordania ciut nyalitnya ketika harus berhadapan dengan Korsel di Semifinal Piala asia, fase yang tidak pernah dijejaki mereka sebelumnya.
Yordania bermain agresif sejak menit awal dan tak memberikan kesempatan Korsel mengembangkan permainan. Yordania membuat 17 attempt, dengan tujuh mengarah ke gawang dan dua berbuah gol di paruh kedua.
Adalah Yazan Al-Naimat dan Mousa Al-Taamari yang membuat Korsel tertunduk lesu karena kalah 0-2. Yordania membuktikan kualitas pemain cuma catatan di atas kertas.
Dengan semangat juang tinggi, Yordania mampu menaklukkan Korsel yang merupakan raksasa Asia. Bahkan pada pertemuan pertama di fase grup pun, Korsel cuma bisa berimbang 2-2 karena gol bunuh diri di pengujung laga.
“Para pemain tampil luar biasa. Faktor penting di laga ini adalah kami tidak takut sama sekali dengan Korea Selatan,” ujar pelatih Yordania Hussein Ammouta seperti dikutip Reuters.
“Apalagi melihat catatan mereka beberapa laga terakhir, mereka banyak kebobolan dan kami tahu kami bisa bikin gol ke gawang mereka, itulah titik baliknya.”